Rabu, 11 Mei 2011

WhatsApp saingi BlackBerry Messenger




WhatsApp lebih dari sekadar aplikasi chatting biasa. Dengan mudah aplikasi tersebut mengirim file multimedia seperti foto, video, suara, bahkan lokasi penggunanya.

Yang membuatnya menarik, aplikasi ini cross plaftorm alias dapat digunakan oleh Android, iOS Apple,Symbian Nokia,serta OS BlackBerry. Dalam satu kesempatan, Product Marketing Manager Mobile Phone Business PT Samsung Electronics Indonesia Adinda Nesvia menyebut bahwa setiap karyawan PT Samsung Electronics Indonesia (SEIN) harus memiliki aplikasi WhatsApp di ponselnya. Dikatakan Adinda,aplikasi ini begitu powerful, sehingga memudahkan penggunanya dalam bertukar ataupun berbagi informasi. ”Fitur paling menarik adalah location sharing. Jika ingin mengetahui rekan kerja ada dimana, saya tinggal memintanya mengirim lokasi via GPS. Dan dia tidak bisa berbohong,”katanya sambil tertawa.

Aplikasi WhatsApp ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan aplikasi messenger seperti Yahoo! Messenger, Google Talk (Gtalk), IQC, Pingchat, Live Profil, Cnectd atau bahkan Facebook Chat.Sama-sama menumpang pada koneksi data yang sudah ada. Yang membedakan adalah aplikasi ini dirancang lebih superior dari yang sudah ada.Antara lain karena kestabilan koneksinya, integrasi ke sistem, keragaman fitur,serta ketiadaan proses registrasi (digantikan nomor ponsel sebagai pengganti akun) menjadikan WhatsApp yang terbaik untuk kelas ini.

Begitu selesai di-instal dalam Android, iOS, Symbian, ataupun BlackBerry pengguna, WhatsApp akan secara otomatis akan medeteksi seluruh nomor ponsel yang ada dalam daftar kontak yang dimiliki, nomor mana saja yang telah menginstalasi aplikasi WhatsApp dalam ponselnya. Hal ini memangkas keribetan untuk harus melakukan add friend,add PIN,ataupun invite melalui email. Tak heran, jika Adinda menyebut WhatsApp mampu bersaing dengan BlackBerry Messenger (BBM), fitur yang jadi andalan RIM. (danang arradian/ Seputar Indonesia).


Mudah dan Menarik

Sekilas, User Interface (UI) atau tampilan WhatsApp tidak jauh berbeda dengan aplikasi chatting yang sudah ada. Tampilannya lebih clean dan simpel, tidak terlalu banyak tombol. SINDO mencoba menggunakan aplikasi ini di tablet Samsung Galaxy Tab.
Begitu terinstal di handset, secara otomatis WhatsApp melacak phonebook yang sudah terdaftar. Jadi, meski baru menginstal, SINDO mendapati cukup banyak kontak di phonebook yang sudah menggunakan aplikasi ini. Keunggulan lainnya yang tidak dimiliki aplikasi chatlain adalah WhatsApp sangat modern dan stabil. Ini penting, mengingat aplikasi seperti Yahoo! Messenger sering kali putus atau bahkan tidak bisa konek, sehingga sangat mengganggu.

Lebih jauh menguji aplikasi ini, terasa sekali bahwa WhatsApp sangat rigid.Pesan, gambar, cepat sekali terkirim secara realtime. Dalam satu dan lain hal, WhatsApp bahkan lebih unggul dari BBM. Misalnya saja emoticon yang lebih banyak dan variatif, kemampuan mengirim video, voice note, serta lokasi, juga membuat group chat. SINDO mencoba bertukar gambar, lokasi, dan teks dengan teman yang menggunakan iPhone 3GS. Hasilnya, komunikasi lintas sistem operasi dan vendor ini dapat dilakukan dengan lancar.

Dukungan Vendor

Nokia termasuk paling getol mempromosikan aplikasi WhatsApp ini. Kampanye terbaru mereka, Break Free, seolah mendorong pengguna Nokia untuk memanfaatkan WhatsApp sebagai aplikasi chat. Menurut Anvid Erdian dari Nokia,kampanye yang mengetengahkan Carissa Putri tersebut mengajak orang untuk bisa merasakan bebas tanpa batas untuk bisa chating dengan semua orang. ”Kami membawa solusi chatingdengan WhatsApp plus Paket internet Nokia unlimited. Tentunya dengan berbagai pilihan ponsel yang beragam sesuai kebutuhan dan pribadi. Harga mulai Rp1 jutaan hingga di atas Rp4 jutaan,”ujar Anvid.

Di situs http://www.nokia.- co.id/thebreakfree, Nokia Indonesia mencantumkan angka 62.437,yakni jumlah pengguna Nokia yang sudah mengunduh aplikasi WhatsApp dari web tersebut. ”Itu tidak termasuk konsumen yang mengunduh di Ovi Store melalui ponsel mereka,” kata Anvid. Sementara itu, pendekatan yang dilakukan PT SEIN agak berbeda.Menurut Adinda, pihaknya melakukan pendekatan di level retail. ”Kita punya leaflet dan brosur tentang aplikasi Android, salah satunya WhatsApp.

Smart promotor kita juga akan menjelaskan aplikasi Whats- App kepada konsumen,karena experience langsung konsumen terhadap aplikasi ini sangat penting,”katanya. Jika nanti pengguna aplikasi WhatsApp terus tumbuh, bukan tidak mungkin aplikasi ini akan menyaingi popularitas dari BlackBerry Messenger.

Selasa, 10 Mei 2011

Mahasiswa Lupa Kuliah

Senin, 09 Mei 2011

Desain Plat Nomor Baru RI


Melihat plat nomor yang berbeda memang sudah tidak asing lagi. Karena itu memang bisa dibuat dengan bebas dan merupakan modifikasi. Namun, plat nomor seperti itu memang bukan plat nomor resmi dari kepolisian. Mulai bulan April 2011 ini Polda Metro Jaya telah membuat desain plat yang baru atau TNKB (Tanda Nomor Kendaraan Bermotor).

Jika melihat desain plat yang lama, desain yang baru ini lebih panjang dan lebar. Desain baru juga menghilangkan garis putih, yang menjadi pembatas antara nomor polisi dan masa berlaku TNKB. desain yang baru ini dikelilingi oleh lis garis putih. Untuk pojok kiri dan kanan bawah terdapat logo POLANTAS dan pada sisi kanan bawah terdapat tulisan Korlantas Polri.
Untuk font huruf pada desain plat yang baru, berubah menjadi lebih langsing. Memang jika dilihat desain plat yang baru ini lebih rapih dan simple. Serta lebih terlihat seperti desain plat nomor diluar negeri.

MV Agusta F4 RR Corsacorta


Sekarang kita akan berbicara tentang MV Agusta F4 RR Corsacorta 2012, superbike yang akan diluncurkan November nanti di EICMA, Milan. Superbike asal Italia yang mempunyai tenaga besar, dengan skema cat baru, berbagai komponen sport, dan beberapa perubahan desain. Motor ini nantinya akan disandingkan dengan 'B3' Baby Brutale naked.

Memang masih belum ada rincian resmi tentang motor ini, tetapi kabarnya dia akan mendapatkan tenaga ekstra 18 hp diatas F4. Yang berarti pemakainya akan menikmati tenaga tidak kurang dari 198 hp atau 201 hp. Dengan tambahan Brembo, Ohlins TTX dan komponen serat karbon, membuat MV Agusta F4 RR Corsacorta sebagai motor yang eksotis serat kompetitif.

Untuk urusan eksterior selain dengan skema cat baru putih matte, sepeda motor ini juga telah mengalami penambahan baru disana-sini. Untuk harga hampir bisa dipastikan akan berada di 20.000 Euro atau sekitar Rp 245 juta.

Epicup (Easy Pick Cup)


Mengantarkan gelas/cangkir berisi minuman dalam jumlah banyak tentu akan merepotkan. Menggunakan nampan sekalipun terkadang kita bisa kehilangan keseimbangan hingga membuat gelas yang kita bawa jatuh. Dari kasus inilah muncul inovasi alat baru sebagai pengganti nampan bernama Epicup kependekan dari Easy Pick Cup. Alat ialah buah pemikiran Mochamad Arief. Pria lulusan Universitas Negeri Malang yang kesehariannya diisi dengan menjadi seoarang freelance desain ini memang menekankan Epicup untuk menjadi sebuah nampan yang lebih aman.

Sebagai sarana untuk membawa dan mengantarkan minuman dalam bentuk gelas atau cangkir, Epicup dirancang punya wadah yang lebih rigid. Satu EPICUP hanya bisa diisi dengan satu gelas/cangkir saja. Dengan menggunakan kedua tangan, kita bisa menggangkat atau membawa kurang lebih 4 sampai 6 EPICUP beserta gelas/cangkir didalamnya. Aplikasi Epicup sangat cocok untuk digunakan di kantin atau rumah makan, kantor, bahkan rumah sekalipun. Dengan menggunakan Epicup dijamin tidak akan ada lagi gelas/cangkir yang jatuh dan pecah. Tangkai belakang untuk pegangan dan didepan terdapat 3 lubang memanjang yang berguna untuk ruang tangkai gelas/cangkir agar terkunci sehingga gelas/cangkir tidak tergelincir.

Bak Sampah Otomatis


Kembali inovasi dan teknologi mengembangkan sebuah alat untuk mempermudah serta manfaatnya pun sangat membantu aktivitas sehar-hari. Seperti tempat sampah mungkin sebagian orang menilai tempat sampah tidak tersentuh dengan ide kreatif maupun mempadupadankan dengan sentuhan teknologi.

Automatic Bin hadir sebagai tempat sampah yang revolusioner menggunakan alat sensor yang terdapat pada tempat sampah tersebut, teknologi Smart chip  "SilenX and Eagle Eye " serta inframerah memberikan kemudahan saat buang sampah dimana tutupnya dapat secara otomatis terbuka dan tertutup dengan sendirinya. Dengan mengutamakan kebersihan serta higienis, jika ingin membuang sampah yang banyak dengan kedua tangan tidak perlu direpotkan dengan membuka penutup bak sampah tersebut.

Selain itu ada ember yang terdapat didalamnya sehingga dapat digunakan secara otomatis maupun konvensional, dengan ukuran tempat sampah hingga 50 liter serta berat 5.0 kg. Hanya menggunakan baterai yang mampu bertahan hingga 18 bulan secara aktif setiap harinya, produk ini dibandrol dengan harga 1,1 juta rupiah.

Specification :

Size 50 or 30 Litres
- Oval or Square design
- 100% Hands-free operation
- Manual over-ride functionality
- Removable hard ABS plastic head for easy cleaning
- Accommodates all standard swing bin liners
- Bag retaining ring eliminates bag drop
- Uses 4 D-sized batteries and mains adapter (included)
- Low energy-consumption
- Battery Life: Up to 18 months
- 100% Premium Grade Stainless Steel

Oval Dimensions:
- Height (open) 822mm
- Height (Closed) 622mm
- Depth 288mm
- Width 419mm
- Gross Weight 5.0kg

Square Dimensions:
- Depth 368mm
- Width 267mm
- Height 689mm height lid closed,
- Height 909mm height lid open.
- Gross weight 4.49kg